Alhamdulillah, tepat pada
pukul 09.15 rombongan tamu yang ditunggu pun tiba di MI Al Hidayah. Mereka
adalah rombongan dari KKM Korwil II Lampung Tengah yang terdiri dari 37 kepala
Madrasah Ibtidaiyah dan Ketua KKMI serta didampingi oleh 4 orang pengawas
pembinanya. Kedatangan rombongan dengan menggunakan kendaraan bus tersebut dalam rangka silaturrahmi dan study
banding ke MI Al Hidayah. Menurut informasi yang kami terima, rombongan
berangkat dari Lampung pada hari Kamis dan tiba sekitar pukul 03.00 Jum’at dini
hari di Masjid Kubah Mas Depok sekedar melepas lelah sekaligus untuk sholat
subuh serta menikmati keindahan masjid Kubah Mas yang terkenal itu. Paginya
rombongan langsung menuju MI Al Hidayah sebagai tempat tujuan utama perjalanan
dalam rangka silaturrahmi dan study banding serta seterusnya perjalanan akan
dilanjutkan ke daerah Bandung.
Sebagai tuan rumah, tentu
saja kami berupaya memberikan pelayanan yang terbaik sesuai kemampuan yang kami
miliki dan mengagendakan acara pertemuan sedapat mungkin memiliki nilai manfaat
dan mampu memberikan informasi-informasi yang sekiranya menjadi inspirasi dan
motivasi demi kamajuan madrasah. Acara diawali dengan penyambutan yang kami
suguhkan dengan sholawat badar diiringi tabuhan Hadroh dari para santri Pondok Pesantren
Al Hidayah Tajur dan penghormatan dari anggota pasukan khusus Gerakan Pramuka
MI Al Hidayah. Sambil duduk di tempat yang sudah disiapkan di halaman madrasah,
mereka kami perlihatkan kemampuan siswa/i kelas 4 peserta Tahfizh dan Tahsin
Qur’an yang mengumandangkan beberapa surat pilihan, juga atraksi ketangkasan
dari anggota pramuka serta tarian selamat datang oleh tim penari yang menampilkan
salah satu tari khas daerah Sumatera, yakni tari piring. Hadir dalam kesempatan
penyambutan tersebut perwakilan dari pengurus KKMI Kabupaten Bogor H.Masim
Husen, M.Pd.I, serta Pengawas Kementerian Agama Kabupaten Bogor wilayah
Kecamatan Citeureup Drs. Memed Asri, M.Pd.I dan Yahya, S.Pd.I yang mendampingi
hingga acara pertemuan selesai.
Selesai acara penyambutan,
rombongan kami persilahkan masuk ruangan yang disiapkan untuk acara pertemuan
yang diawali sambutan kepala madrasah kemudian sambutan dari pengawas wilayah
kecamatan Citeureup, dan perwakilan dari rombongan kepala madrasah KKMI Korwil
II Lampung Tengah. Pada kesempatan sambutannya, Kepala MI Al Hidayah disamping
menyampaikan ucapan selamat datang dan rasa gembiranya atas kunjungan rombongan
tersebut, juga sedikit banyak menyampaikan tentang kondisi madrasah secara
umum, dan tentang profil singkat keberadaan MI Al Hidayah khususnya yang saat
ini telah menjadi salah satu pilihan masyarakat sebagai tempat pendidikan
putera-puterinya. Sementara itu, pengawas madrasah sedikit menyinggung tentang
perkembangan MI yang ada di kecamatan Citeureup, disamping memberikan motivasi
dan trik-trik dalam memajukan madrasah di tengah-tengah kondisi masyarakat saat
ini. Adapun perwakilan dari rombongan tamu yang disampaikan oleh Nurkhamid,
S.Ag sebagai salah seorang pengawas yang mendampingi menyampaikan rasa syukur
dan suka cita serta ucapan terima kasih karena menurutnya telah diterima dengan
baik, bahkan sambil berkelakar rasa lelah dalam perjalanan hilang sudah
setelah sampai di tempat tujuan dengan sambutan yang sangat berkesan.
Dalam perkenalannya, beliau didampingi tiga rekan pengawas lainnya yakni :
Nurman Efendi, S.Pd.I M.Pd.I; Hariyati, S.Pd.I M.Pd.I; dan Bayu Irawan, S.Pd.I
serta Sumadi, S.Pd.I sebagai ketua KKMI Korwil II Lampung Tengah disamping 37
Kepala MI yang ikut dalam rombongan.
Secara khusus, perwakilan
rombongan sangat berharap dalam kunjungannya ini mendapatkan inspirasi dan
motivasi yang dapat mereka bawa ke daerahnya dalam rangka meningkatkan kualitas
serta menjadikan madrasah lebih baik, dan lebih baik madrasah. Untuk memenuhi
harapan tersebut, selesai acara sambutan kami tampilkan profil MI Al Hidayah
secara rinci melalui penayangan video Profil MI Al Hidayah yang memuat 8
standar minimal pelayanan pendidikan yang diselingi penjelasan-penjelasan
singkat tentang program yang ditayangkan. Selesai acara kami beri keleluasaan
kepada seluruh rombongan untuk memotret secara langsung dan tukar pikiran
tentang program-program yang ada di MI Al Hidayah dengan mengunjungi beberapa
fasilitas yang kami miliki. Nampak dengan antusias, beberapa peserta memasuki
ruang kantor kepala madrasah dengan melihat dan bertanya dokumen kegiatan dan
data-data yang ada, ruang guru dengan inventaris di dalamnya termasuk 10 album
kegiatan yang kami dokumentasikan, ruang kelas dengan melihat langsung proses
pembelajaran, ruang penyimpanan tropy dan piala kejuaraan yang kami koleksi.
Mereka ada yang mengabadikan secara langsung dengan kamera yang dibawanya,
meminta melalui perangkat flasdish, dan ada juga yang sekedar mencatat di buku
yang mereka siapkan.
Kegiatan pun diakhiri dengan fhoto bersama sebagai kenang-kenangan dan
tukar cendra mata sebagai bentuk rasa gembira atas pertemuan tersebut, serta
sangat berharap adanya tindak lanjut ke depan dalam menjalin silaturrahmi
sebagai sama-sama pengelola, penggerak pendidikan di Madrasah Ibtidaiyah dengan
memanfaatkan media dan tekhnologi yang ada saat ini.Selamat jalan dan
terima kasih atas kunjungannya, semoga pertemuan tersebut benar-benar mampu
menjadi inspirasi dan motivasi dalam rangka meningkatkan kualitas madrasah.
-------------------------------
Berita terkait :
KKMI Korwil II Lampung Tengah Study Banding ke MI Al Hidayah Tajur
-------------------------------
Berita terkait :
KKMI Korwil II Lampung Tengah Study Banding ke MI Al Hidayah Tajur
Tidak ada komentar:
Posting Komentar